About Us!- Untuk mencapai sebuah kesuksesan, kita tentunya harus mengembangkan potensi diri kita agar kelak menjadi orang yang lebih berkualitas keadaannya. Namun ada pula orang yang pengembangan dirinya begitu lambat, sehingga kesuksesannya pun akan terwujud dalam kurun waktu yang lama.
Tapi di samping semua itu, About Us! ingin membahas tentang beberapa hal yang bisa kamu lakukan agar nantinya dapat mempercepat pengembangan dirimu.
1. Miliki rasa ingin tahu
Pertama yang harus kita lakukan untuk mempercepat pengembangan diri adalah memiliki rasa ingin tahu yang tinggi, ya, karena dengan memiliki rasa ingin tahu, maka kita bisa dengan mudah mendapatkan hal-hal baru. Untuk mewujudkannya, kita harus berani bertanya dan terus menerus bertanya kepada diri sendiri, dan dengan demikian kita bisa belajar hal-hal baru yang mungkin belum pernah kita dengar sebelumnya.
2. Paksakan untuk percaya diri dan berani
Kedua memaksakan untuk berani dan percaya diri, karena dalam melewati suatu proses, hal paling ditakuti oleh seseorang pastinya adalah kegagalan. Ya, itulah yang membuat seseorang merasa putus asa untuk kembali mencoba.
Tapi, tak dapat dipungkiri bahwa kegagalan pasti akan dialami oleh semua orang di hidupnya, kita tak harus menghindarinya, yang harus perlu kita lakukan adalah memberanikan diri untuk menghadapinya.
Karena dengan percaya diri, kita akan menciptakan mindset di dalam benak kita bahwa kita mampu melewatinya. Juga, membuat kita menjadi berani dalam melewati segala tantangan, seberapa pun sulit hal tersebut, kita yakin kita bisa.
3. Jangan ikuti orang lain, milikilah prinsip
Selanjutnya yang harus kita lakukan adalah memiliki prinsip kita sendiri, karena diluar sana banyak orang yang mau dirinya berkembang, tetapi masih mengikuti orang lain. Maka dari itu, untuk mempercepat pengembangan diri, kita harus tau apa yang harus kita lakukan, dan dengan adanya prinsip yang kita miliki pun akan membuat kita tau bagaimana cara mengembangkan diri.
4. Ikuti visi dan mimpi
Hampir setiap orang punya mimpi yang berbeda, namun yang pasti visi mereka hanyalah satu, baik di dalam berkarir atau dalam mengejar mimpinya, semua orang punya visi yang sama, ya, untuk sukes.
Orang yang punya visi adalah orang yang tahu jalan hidupnya, sedangkan orang yang punya mimpi adalah orang yang tahu bagaimana cara menempuh jalan tersebut, maka dengan mengikuti keduanya, tentunya kita mempercepat pengembangan diri kita untuk menjadi orang yang berkualitas keadaanya.
5. Jadilah pendengar yang baik
Berbeda dengan berbicara, mendengar tentunya jauh lebih baik, karena dengan mendengar, kita akan lebih mudah mendapatkan ilmu, baik dari yang di ceritakan atau dari pengalaman orang lain. Sedang dibandingkan dengan berbicara kita hanya akan mengatakan hal-hal yang kita ketahui saja.
Nah, mungkin itulah beberapa hal yang dapat kita lakukan untuk mempercepat pengembangan diri agar kelak kita akan menjadi manusia yang lebih berkualitas keadaannya, semoga saja artikel saya ini dapat bermanfaat.
PESAN BURUAN!! |
Sudah terbit!! Buku antalogi puisi perdana saya yang sudah diterbitkan oleh Guepedia. Tunggu apa lagi buruan Pesan langsung disini!! |
Baca Juga :
Menikamati Pesona Masjid Agung Sebagai Landmark Kota Meulaboh
This is 4 Reason why you have to visit Blang Padang as your traveling destination!
Ini dia alasan kenapa kamu harus punya laptop ASUS VivoBook Pro F570!
0 komentar: