About Us! - Kegiatan menulis menurut sebagian
orang merupakan kegiatan yang menguras banyak ide dan juga waktu, namun lain halnya bagi mereka yang memang
menyukai kegiatan yang satu ini, mereka
tentunya akan merasa senang ketika ujung pena mereka menyentuh helai-helai
kertas yang masih kosong dibuku notesnya,
atau ketika jari-jemari mereka berpapasan dengan tombol-tombol keyboard
di personal komputernya.
Bagi mereka yang suka menulis,
tentunya mereka mempunyai alasan tersendiri untuk menggeluti salah satu cabang
dibidang sastra ini, dan berikut tiga alasan kuat kenapa kita harus menulis
atau menjadi seorang penulis.
- Melancarkan kita berkomunikasi
Alasan yang pertama kenapa
kita harus menulis adalah untuk memudahkan kita berkomunikasi dengan orang lain.
Ya, dengan menulis kita bisa menyalurkan
ide-ide maupun pendapat kita tentang suatu permasalahan yang sedang hangat terjadi
di sekitar kita. Kita juga bisa mengutarakan bagaimana sudut pandang kita
tentang permasalahan tersebut.
Karena itulah kepala kita
dipenuhi oleh wawasan dan juga ilmu pengetahuan tentang sesuatu, jadi kita tak
akan dicap sebagai orang yang aneh, atau culun ketika kita ngumpul bareng
teman-teman kita.
- Meningkatkan kapasitas otak
Sedangkan alasan yang kedua
adalah membantu kita untuk berpikir, belajar,
memahami, maupun mengingat tentang sebuah topik dan juga
permasalahan, misalkan ketika kita kebingungan
dalam memahami konsep pembelajaran tentang grammar di dalam bahasa inggris,
percaya ataupun tidak, dengan
menuliskannya dari sudut pandang kita sendiri itu akan membantu kita dalam
mengingat dan memahaminya. Contoh lainnya
juga dapat kita lihat pada penerapan metode para hafidz dalam menghafal
Al-Qur'an di negara Maroko. Para santri mulai menulis satu persatu ayat-ayat
Al-Qur'an dan menghapusnya sesudah mereka benar-benar menghafal dan paham isi
kandungan di dalam ayat Al-Qur'an tersebut.
Baca Juga :
Ternyata begini lho cara menulis novel yang baik, Ikuti 9 langkahnya berikut ini!
Yuk! Bareng-bareng kita ngulik Cita Rasa Mie Geurutee dan keindahan alamnya!
Ternyata 3 hal sederhana ini dapat membantumu lebih mudah menghafal Al-Qur'an lho!
Ternyata begini lho cara menulis novel yang baik, Ikuti 9 langkahnya berikut ini!
Yuk! Bareng-bareng kita ngulik Cita Rasa Mie Geurutee dan keindahan alamnya!
Ternyata 3 hal sederhana ini dapat membantumu lebih mudah menghafal Al-Qur'an lho!
Maka dapat kita simpulkan
bahwa menulis secara tak sadar akan meningkatkan kinerja dan juga kapasitas otak
kita, bahkan kegiatan ini juga mampu merangsang kecepatan daya tangkap ataupun
pemahaman kita terhadap suatu permasalahan.
- Memperoleh pendapatan
Terakhir adalah untuk memperoleh pendapatan, ya, siapa bilang dengan menulis kita tidak bisa mendapatkan penghasilan yang cukup, buktinya banyak penulis ternama di indonesia yang telah meraup manisnya keuntungan dari kegiatan menulisnya, seperti bang Raditya Dika misalnya, jaman sekarang siapa sih yang tak kenal dia? Atau mbak Dee Lestari misalnya, Atau yang lebih legend lagi ada mbah Sapardi Djoko Damono, coba kita lihat betapa suksesnya karya-karya mereka.
Jadi, bukankah beberapa alasan diatas cukup menarik bagi kita untuk segera melakukan aktivitas yang konon katanya membosankan ini, tunggu apa lagi? Mulai sekarang cobalah untuk memegang sebuah pulpen dan selembar kertas dan tulislah sesuatu di atas kertas tersebut, siapa tau anda bisa menjadi salah satu penulis ternama di masa yang akan mendatang.
This comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDeleteTerima Kasih1!!!^_~
ReplyDelete